Jumat, 10 Agustus 2012

IMO Tab Z5 Tablet Android Murah Ice Cream Sandwich

IMO Tab Z5 Tablet Android Murah Ice Cream Sandwich



Spesifikasi IMO Tab Z5, Harga IMO Tab Z5 - Persaingan Tablet PC Android tampaknya semakin ramai dengan kehadiran produk terbaru dari IMO. Sebelumnya IMO sudah memiliki beberapa produk tablet PC Android murah dan cukup mendapat banyak perhatian dari para pecinta gadget. Sebelumnya IMO sudah mengeluarkan seri X3 dan Z3 dan yang terbaru IMO meluncurkan tablet pc murah yang sudah dilengkapi dengan sistem operasi Android Ice Cream Sandwich dengan nama IMO Tab Z5. Seperti apa kelebihan dan kekurangan IMO Tab Z5 ini? berikut ulasan kami.

Desain
IMO Tab Z5 memiliki desain yang tidak jauh berbeda dengan seri Z3 (lihat spesifikasi). Tablet PC ini menggabungkan dua warna yaitu hitam dan silver untuk melapisi body-nya. Secara sekilas desain Z5  tampak elegan menetupi kesan bahwa tablet PC ini termasuk kelas tablet pc murah. Untuk tampilan, IMO Tab Z5 memiliki layar TFT LCD 7 inch dengan resolusi WVGA 800 x 480 piksel dan telah dilengkapi dengan Multi-Capacitive Touch. Meski murah, kualitas layar Z5 lebih dari cukup.

Performance
Mesin utama IMO Tab Z5 adalah processor Boxchip All winnerA10 berkecepatan 1,5 GHz single-core ditambah RAM 512 Gb. Sebelumnya kami mengharapkan tablet pc terbaru IMO ini akan memiliki processor dual-core dan RAM paling tidak 1 GB. Namun jangan khawatir, spec IMO Tab Z5 tersebut sudah cukup untuk memenuhi apa yang dibutuhkan untuk menjalankan berbagai aplikasi dan game HD. Bahkan Android ICS yang konon katanya memerlukan spesifikasi high-end, mampu berjalan dengan cukup baik di Z5 ini. 


Kamera dan Fitur Hiburan
Kelemahan tablet pc Android harga murah yang paling sering dijumpai adalah pada fitur kameranya. IMO Tab Z5 hanya dibekali kamera utama dan depan masing 2MP dan VGA saja. Sepertinya Z5 ini tidak ditujukan bagi sobat yang menganggap fitur kamera sebagai sesuatu yang penting. Z5 hanya menyertakan kamera sebagai fitur pelengkap saja. Jadi jangan terlalu berharap untuk kualitas kamera IMO Tab Z5. Untuk fitur hiburan lainnya, satandar saja seperti kebanyakan tablet pc lainnya. Built-in speaker high quality dan MP3/ Video player juga sudah terinstall didalamnya.

Fitur & Spesifikasi IMO Tab Z5

Operation System: Support Android 2.3 Gingerbread dan Android 4.0 Ice Cream Sandwich
Processor: Boxchip All winnerA10
Memory: 512MB DDR2
Internal: 4GB
Display: 7  inch 800 x480 Capacitive 5 point- screen
WIFI: 802.11b/g
Network: 2G
Support Micro SD /T-Flash, 32GB

Build in 2MP/VGA camera
Support 2160P 3D Video play, Flash 10.3, 1080P HDMI
Mouse Pad:Built-in pad, support USB Mouse
interface : Mini HDMI, YPbPr video output interfaces, DC power supply, one Mini USB OTG and one USB port
Built in x2 high quality speakers (0.5w) and microphone
Battery: Rechargeable Li-ionbattery 3500mAh 3-4Hours 
Power adaptor: 100-220V Input, USB 5V DC Output, 1A

Screenshot:
IMO Tab Z5
IMO Tab Z5

Harga Terbaru IMO Tab Z5

Menurut beberapa informasi, IMO Tab Z5 dijual pada kisaran harga Rp 1.100.000,-

Tidak ada komentar:

Posting Komentar